Visi dan Misi PWRI

VISI.
Terwujudnya organisasi skala nasional yang kuat dan mandiri (independen) sebagai wadah tunggal bagi seluruh wredatama (pensiunan sipil), serta meningkatnya kesejahteraan anggota dan keluarganya. 

MISI. 
a. Mempererat persatuan dan kesatuan wredatama (pensiunan sipil) agar dapat memiliki kekuatan moral sehingga aspirasinya lebih diperhatikan oleh pemerintah dan masyarakat. 

b. Membina wredatama (pensiunan sipil) agar tetap meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa, berperilaku tidak tercela, sabar, arif bijaksana, sehingga dapat menjadi panutan masyarakat. 

c. Membina wredatama (pensiunan sipil) agar mampu : 
    1) Mandiri dalam kehidupan ekonomi dan sosial; 
    2) Meningkatkan kualitas hidupnya secara fisik, mental dan spiritual; 
    3) Mendayagunakan pengetahuan, kecakapan dan pengalamannya; 

d. Mendorong pemerintah agar mengetahui kewajibannya memberikan jaminan kesejahteraan yang layak bagi kehidupan wredatama (pensiunan sipil), sebagai pengakuan dan penghargaan atas pengabdiannya kepada bangsa dan negara. 

KODE ETIK PANCA UBAYA. 
Kami Warga Persatuan Wredatama (Pensiunan Sipil) Republik Indonesia : 

1. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa; 

2. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945; 

3. Berbudi Luhur, Bijaksana, Lapang Dada, Setia Kawan, Mengutamakan Hidup Sederhana, dan Mandiri;

4. Bersikap terbuka, bergotong royong meningkatkan kesejahteraan Wredatama dan bekerjasama dengan pihak lain atas dasar persamaan derajat; 

5. Meningkatkan kualitas hidup, serta mengamalkan pengetahuan dan pengalaman bagi pembangunan negara dan bangsa.

Tidak ada komentar: